Sabtu, 28 Agustus 2010

menunggu itu membosankan..masa sie??

menunggu adalah pekerjaan yang paling membosankan.
itu adalah kalimat yang paling sering keluar dari mulut hampir semua orang ketika mereka di hadapkan dengan istilah "menunggu". Bahkan salah satu band dalam syairnya mengatakan "menunggu sesuatu yang sangat menyebalkan bagiku". Pemikiran sebagian besar orang yang sepeti itu memang tidak ada salahnya, bahkan saya sendiri juga sering mengeluh kalau harus menunggu sesuatu maupun seseorang misalnya sperti nunggu dosen untuk minta tanda tangan (hehehe curhat deh..) oke kembali ke bahasan kita kali ini.
Tapi apakah anda tahu sebenarnya menunggu itu adalah anugrah Alloh yang diberikan kepada kita berupa "waktu"?? misalnya contoh disaat ada seorang pria sedang menunggu jawaban atas cintanya dari seorang wanita, sebenarnya Alloh sedang memberi waktu kepada si pria ini untuk meyakinkan dirinya bahwa pilihannya itu tepat. Disaat seorang pelamar pekerjaan sedang menunggu jawaban atau panggilan dari sebuah perusahaan, sebenarnya Alloh juga sedang memberikan kepada si pelamar ini untuk memikirkan apakah pekerjaannya kelak ini tepat dan halal baginya. Selain itu juga, pekerjaan "menunggu" ini adalah sebuah pekerjaan yang paling penuh dengan misteri dan menegangkan, karena kita dihadapkan dengan sesuatu yang tidak pasti dan biasanya serba membingungkan. tapi justru itulah seni dalam hidup.
Dalam keadaan menunggu juga kita bisa mengerjakan perkerjaan 2 atau lebih sekaligus. Disaat kita menunggu sesuatu yang paling kita inginkan, kita diberi waktu untuk menentukan pilihan lain dalam hidup. Karena yang terbaik untuk kita terkadang bukan yang kita inginkan. hanya Alloh yang tahu apa yang terbaik untuk hidup kita ini. Nah disaat kita menunggu jawaban dari Alloh mengenai sesuatu hal yang kita inginkan itu, kita diberikan waktu untuk mengerjakan pekerjaan cadangan itu. jadi itu bisa mempersingkat waktu mengenai pilihan kita dalam hidup.
jadi apakah menunggu jadi sesuatu tetap membosankan?? itu pilihan anda sendiri..tapi yang pasti Alloh selalu membuat pilihan dalam hidup kepada kita. tidak pernah ada istilah "aku g punya pilihan lain" yang ada hanya "aku telah memilih jalanku dengan segala resikonya". oke teman semoga bermanfaat.SELAMAT MENUNGGU...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar